Saya suka G 30 S. Bukan filmnya yang penuh distorsi, intrik politik, darah serta kekerasan silet menyilet itu. Saya benci harus melewatkan satu malam menonton acara TV karena pemutaran film ‘sejarah’ yang membuat tidur saya tak nyenyak itu.
G 30 S ini lebih menyenangkan...
Gift of 30 September. Dua tahun lalu. Saya tidak bisa mengucapkan terima kasih itu dengan kata-kata. Saya hanya menerimanya dengan hati berbunga-bunga. Mulanya saya mau menghabiskannya untuk membeli barang yang mahal tetapi saya menjatuhkan pilihan pada barang yang lebih murah supaya tahun depan saya bisa ikut pelatihan itu.
Saya ingat Renee Suhardono mengatakan:”Bila punya uang, belilah pengalaman, bukan barang”. Saya pikir saya sudah melakukan keputusan yang tepat dengan membagi gift itu menjadi dua bagian: membeli pengalaman dan kemudian barang yang pada gilirannya juga membantu saya menikmati dan mencatat pengalaman itu dengan lebih leluasa.
Ulang tahun ya?